Lokakarya Pendidikan Entrepreneurship NEN-Indonesia di Bandung
Sesuai dengan missinya membekali UKM dengan pengetahuan dan networking, NEN Indonesia mengadakan workshop (lokakarya) Entrepreneurial Finance - Understanding the fundamentals of Working Capital Management di De Tuik Cafe Bandung pada tanggal 28 Oktober 2015, bertepatan dengan peringatan “Sumpah Pemuda”. Peserta workshop sebanyak 30 orang berasal dari GIMB Foundation Bandung. Suatu komunitas entrepreneur di Bandung, yang aktif berperan dalam pendidikan entrepreneurship bagi UKM. Dalam workshop ini peserta mendapatkan kesempatan untuk dipandu oleh Raj Bhat, seorang pakar kewirausahaan yang juga entrepreneur senior dari India.
NEN Indonesia yang merupakan prakarsa NEN dari Wadhwani Foundation, bermitra dengan Business Innovation Center (BIC) sebagai strategic partner, bergerak dalam pengembangan kewirausahaan bagi mahasiswa di berbagai kampus, serta membekali UKM dengan pengetahuan dan networking. Tujuan idiil NEN-Indonesia adalah penciptaan lapangan kerja, sehingga pada gilirannya akan berperan besar dalam menggerakan ekonomi Indonesia. Program yang dilakukan NEN Indonesia antara lain adalah dalam bentuk pelatihan dan workshop.
Wadwhani Foundation merupakan sebuah organisasi non-profit yang didirikan oleh Dr. Romesh Wadwhani yang dikenal sebagai seorang wirausaha sukses di Silicon Valley Amerika Serikat, yang memiliki visi “to create million of jobs” atau menciptakan sebanyak-banyaknya lapangan pekerjaan melalui pengembangan program kewirausahaan. (MI/KS/201015)